SPM Mengikuti Bimtek Penyusunan LED Prodi LAMDIK

Pada tanggal 19-21 Desember 2021 Lembaga
Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) menyelenggarakan bimbingan teknis
penyusunan Laporan Evaluasi Diri (LED) Program Studi. Kegiatan yang berlangsung
selama tiga hari tersebut dilaksanakan di Hotel Ciputra World Surabaya. SPM
menugaskan Bambang Dibyo Wiyono, M.Pd. sebagai perwakilan.
Pada sesi pertama, moderator, Dr.
Muhdi mempersilakan ketua umum, Prof. Dr. Muchlas Samani, M.Pd., menyampaikan
materi tentang arah pengembangan LAMDIK. “LAMDIK adalah dari kita, oleh kita,
dan untuk kita sehingga merupakan milik bersama” tambah Prof. Muchlas. Selanjutnya
wakil ketua, Prof. Dr. Harun Joko Prayitno, menjelaskan tentang kebijakan dan prosedur
akreditasi LAMDIK.
Pada sesi kedua, moderator, Prof. Dr.
Ekohariadi, mempersilakan Kepala Divisi Akreditasi, Prof. Dr. Joko Nurkamto,
menyampaikan tentang Laporan Evaluasi Diri (LED). “Komposisi LED meliputi
profil UPPS, kriteria, serta analisis pengembangan dan pengembangan program
studi” tambah Prof. Joko. Selanjutnya, penilaian dan sistem IT, disampaikan
oleh Prof. Dr. Ir. Ivan Hafani dan Pak Asmunin, M.Kom. “Usulan akreditasi
melalui Sistem Informasi Manajemen Akreditasi (SIMALAMDIK).
Pada sesi ketiga dilanjutkan dengan
workshop penyusunan Laporan Evaluasi Diri (LED). Peserta dibagi dalam rumpun keilmuan.
Saat penutupan, Prof. Dr. Muchlas Samani, M.Pd., menyampaikan besaran biaya
satuan akreditasi program studi. “Biaya akreditasi LAMDIK sementara ini termurah
dibandingkan LAM yang lain” tambah Prof. Muchlas.
Share It On: